Rencana pembentukan Lembaga Pengelola Investasi / Sovereign Wealth Fund (SWF) diperkirakan akan berdampak positif bagi emiten pengelola jalan tol, PT Jasa Marga Tbk (JSMR). Perseroan akan menyiapkan aset dari anak perusahaan untuk di-divestasikan ke SWF tersebut.

Adapun dana hasil divestasi ini diharapkan dapat digunakan untuk biaya pembangunan jalan tol baru.  Saat ini JSMR tengah membangun beberapa ruas, antara lain: Jakarta-Cikampek Selatan II, Probolinggo-Banyuwangi, dan Yogya-Bawen. Selain itu, perseroan juga berencana untuk menaikkan tarif jalan tol yang diharapkan akan semakin mendongkrak kinerja keuangan.

 

Reference:

https://investasi.kontan.co.id/news/kinerja-jasa-marga-jsmr-membaik-tersokong-swf-dan-harapan-pemulihan-ekonomi